« Lomba Menulis Cerita Pendek Tempo Doeloe

Pengumuman Pemenang Lomba Cerpen Tempo Doeloe

December 7th, 2009

Arsitektur Indis sebagai media klipping online untuk pertama kalinya menyelenggarakan lomba penulisan cerita pendek yang mengambil latar belakang tempo doeloe. Tujuannya untuk menampung aspirasi masyarakat melalui media tulisan dan ikut mempopulerkan kawasan serta kebiasaan tempo doeloe. Diharapkan melalui kegiatan ini, masyarakat Indonesia semakin mengenal dan mencintai budaya bangsanya sendiri.

Sejak dibuka dari 20 Juni 2009, penitia menerima cukup banyak karya cerpen dari berbagai penjuru tanah air, bahkan salah satu kontributor berasal dari luar negeri. Proses penjurian sempat mengalami kendala sehubungan dengan kepergian Ibu Tanti Johana (alm), namun seluruh juri sepakat untuk melanjutkan hingga tuntas niat baik yang dimulai oleh almarhumah.

Seluruh juri berhasil menuntaskan penilaian naskah cerpen pada tanggal 4 Desember 2009, dan rapat dewan juri memutuskan pemenang lomba sebagai berikut:

  • Juara 1 dengan judul: Bercengkerama Senja di Stasiun Bantul (skor: 341)
    Siska Yuniati dari Bantul-Yogyakarta
  • Juara 2 dengan judul: Nuri dan Gulungan Naskah Kuno (skor: 340)
    Lina Nurfalah dari Kebayoran Lama-Jakarta Selatan
  • Juara 3 dengan judul: Braga 2009 (skor: 337)
    Haryanto dari Bandung,

Masing-masing juara akan dihubungi lebih lanjut untuk pengiriman hadiah.

Rincian Hadiah
Juara I berhak memperoleh uang sebesar Rp. 750.000, sertifikat dan souvenir.
Juara II berhak memperoleh uang sebesar Rp. 500.000, sertifikat dan souvenir.
Juara III berhak memperoleh uang sebesar Rp. 250.000, sertifikat dan souvenir.

Masing-masing pemenang berhak mendapatkan:
1 Novel Elle Elanor, karangan Zev Zanzad.
1 Buku Ministry of Finance Building, The White House of Weltevreden – karangan Pusat Dokumentasi Arsitektur.

Novel Elle Elanor yang dibagikan kepada pemenang telah dilengkapi dengan tandatangan penulisnya.
30 Pengirim naskah pertama mendapatkan souvenir menarik dari Arsitektur Indis dan pin Komunitas Historia Indonesia (KHI).

Panitia menyampaikan permohonan maaf apabila dalam pelaksanaan lomba ini terdapat kekurangan. Semoga kegiatan ini memberi manfaat dan pengalaman berharga untuk kita semua.

Ucapan terima kasih kepada para juri yang sukarela berkenan membantu kelancaran lomba ini, serta kepada para pihak pendukung acara ini: Komunitas Historia Indonesia (www.facebook.com/komunitashistoria) dan Pusat Dokumentasi Arsitektur (www.pda-id.org)

This entry was posted on Monday, December 7th, 2009 at 12:00 am and is filed under Arsitek Indis, Lomba.

One Response to “Pengumuman Pemenang Lomba Cerpen Tempo Doeloe”

  1. 750 Ribu untuk Satu Cerpen « Ayo Menulis! Says:
    January 13th, 2010 at 8:13 pm

    [...] cerita istriku pun dapat dirampungkan. Hasilnya, silakan lihat di www.arsitekturindis.com/?p=543 di sana ada nama Siska Yuniati. 750 ribu (plus lain-lain). Lumayan kan? Semoga menjadi penambah [...]

gipoco.com is neither affiliated with the authors of this page nor responsible for its contents. This is a safe-cache copy of the original web site.